Friday, August 22, 2014

Download Citra dari Google Maps



Untuk mendukung pekerjaan maupun penelitan di bidang perpetaan, kadang kita membutuhkan data berupa citra satelit (baik resolusi menengah/tinggi). Beberapa tahun terakhir ini setiap saya membutuhkan data citra, saya selalu mencarinya dari teman atau memintanya dari instansi2 pemerintah dengan usaha yang cukup sulit juga tentunya. Sebenarnya mungkin karena cupu atau kurang informasi dan bingung caranya mendownload citra dari google earth sehingga saya jarang menggunakannya. Namun beberapa waktu yang lalu saya coba untuk belajar mendownload nya. Ternyata sangat mudah sekali menggunakan aplikasi Universal Maps Downloader.
 
Bermacam citra yang disharing dalam google earth ini yang berupa citra satelit, maupun foto udara dengan resolusi spasial yang rendah hingga resolusi spasial yang sangat tinggi. google earth memakai sistem geodetik datum dunia tahun 1984 yang dikenal dengan WGS-84. google earth ditampilkan dalam bentuk globe interaktif yang dapat di zoom sesuai kebutuhan penggunanya, dan kita dapat mencari daerah yang diinginkan dengan mengetikkan nama daerah tersebut.

Citra resolusi spasial yang sangat tinggi dapat dimanfaatkan untuk pemetaan skala detil yang sangat baik.. nah sebenarnya kita terhalang sekali dalam masalah dana untuk mendapatkan citra satelit resolusi spasial yang sangat tinggi ini. bayangkan saja citra resolusi spasial tinggi macam Ikonos, Quickbird, Geo Eye yang per km2 yang harganya mencapai 23 USD.. nah lo.. mahal khan... mending yang gratisan kan? Apalagi buat mahasiswa...
 
Saya mau sharing tutorialnya yang sebelumnya di posting oleh mas Rezky Pratama dalam blognya, jika dalam webnya mas Rezky menggunakan Google Sattelite Maps Downloader, saya disini mau jelasin caranya lewat Universal Maps Downloader. nah daripada banyak omong ni aku jelasin.
 
1. Pertama dilakukan adalah mendownload Aplikasi Universal Maps Downloader beserta cracknya
http://www.4shared.com/rar/KkZ8c9ejce/O_R_S___Universal_Maps_Downloa.html
2. Kemudian Instal program tersebut, dan Buka aplikasinya, Pada Task Name, isi nama filenya. Bisa diibaratkan nama projeknya
 

5. Pilih Maps Type nya, karena kita akan download citra dari google maps kita pilih "Google Satelite Maps"


4. Buka Google Maps dan lihat lokasi yang ingin anda download.. klik kanan pada pojok kiri atas dan pojok kanan bawah citra. Pilih "ada apa disini?" kemudian akan muncul koordinat. Pada contoh saya akan mendownload citra di kawasan pantai marina Semarang.


5. Koordinat latitude dan longitude di atas adalah koordinat yang akan dimasukkan ke dalam software Universal Maps Downloader.
 
 
sebagai acuan :
kolom koordinat left longitude diisi koordinat Bujur pada pojok kiri atas citra 
kolom koordinat top latitude diisi koordinat Lintang pada pojok kiri atas citra
kolom koordinat right longitude diisi koordinat Bujur pada pojok kanan bawah citra   
kolom koordinat bottom latitude diisi koordinat Lintang pada pojok kanan bawah citra
 
6. Zoom untuk mendapatkan citra resolusi tinggi adalah diatas 18 sudah setara dengan citra quickbird. Untuk wilayah yang citranya sudah detail, nilai zoom level 16 sudah cukup bagus (max 20). Nilai zoom level yang lebih besar menghasilkan citra yang lebih detail dan proses retireve citra yang lebih lama.
 
 
7. Jika sudah klik Start untuk memulai Download Citra nya. jika selesai akan muncul kotak dialog task stopped. Selama proses peng-unduhan pastikan koneksi internet tidak putus.
 
 
 FYI, citra yang di download oleh Universal Maps Downloader merupakan kumpulan citra kecil-kecil yang di unduh secara parsial, sehingga jika dicek di folder task/projek, maka akan terlihat ratusan bahkan ribuan citra hasil unduhan.


8. Setelah proses download selesai maka tinggal mengkombinasikan/mozaik/menggabungkan file citra menjadi 1 yaitu dengan mengklik tools > combine images.
 

open nama project lalu klik open setelah itu di combines.
 
 
9. Setelah itu bukalah citra dari folder tempat menyimpan maka anda akan mendapatkan citra resolusi spasial tinggi.
 
 
 
hasilnya,
 
 
10. Citra yang telah download tersebut juga telah ter Georeferensi dengan sistem koordinat geodetik datum dunia tahun 1984 yang dikenal dengan WGS-84. Berikut citra yang saya masukan pada ArcGIS 10.


 ####SEMOGA BERMANFAAT####

10 comments:

  1. Terima kasih artikelnya sangat membantu. Untuk download GIS 10 pro di mana mas?

    ReplyDelete
  2. mau nanya gan.. cara mngetahui skala perbandingan dr sofware ini gimana??

    ReplyDelete
  3. ini yang saya cari,.. makasih mas,...

    ReplyDelete
  4. file tidak ditemukan di 4shared......gmana?

    ReplyDelete
  5. salam kenal bang..
    bang.. citrax mantap
    setelah dimasukan ArcGis, malah skalanya jadi 1:1

    tidak sesuai data referensi..

    tolong donk tutorialnya yang setelah di download bisa sesuai dengan data referensi di ArcGis

    ReplyDelete
  6. Klo mentransfer hasil UMD ke ARC GIS gimana caranya ya

    ReplyDelete
  7. Citra Dari Google Maps ~ Air Itu Mengalir >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    Citra Dari Google Maps ~ Air Itu Mengalir >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    Citra Dari Google Maps ~ Air Itu Mengalir >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK Jm

    ReplyDelete